Pages

Review #26 Lipstik Coklat? Emina Creammate Chocolava

Tuesday 28 February 2017


Welcome back to my lips product review post, girls! I always excited to review every kind of lip product, so how about you? Are you feel the same?
Sedikit telat kayaknya nulis tentang lipcream ini karena udah booming sejak berbulan-bulan lalu. Kenapa baru sekarang? Karena lagi jarang ke mall yang available Emina dan males beli online kalau buat produk lokal. Without futher due, let’s jump to the review.

Product: Emina Creamatte
Claims: Amazing and irresistible lipcream with intense matte finish that will make you clingi!
Shade : Flamingo, Tumbleweed, Chocolava, Jellybean, Frostbite, Mauvelous, Fuzzy Wuzzy
Price: Rp45.000
Where to buy: Emina Counter, Watson, Guardian, Sociolla, dll.
I bought mine in Watson Plaza Semanggi, shade ini termasuk salah satu yang langka dan jadi favorit banyak beauty vlogger karena warnanya unik (the reason why I bought this shade too). Disana masih banyak banget stock Chocolava, you can go there if wanna buy one. Sayangnya shade disana ngga lengkap, Cuma ada frostbite dan jelly bean selain chocolava.

Packaging (8/10)
Kardusnya sih cute banget paraaaaah! Di sisi kardusnya dikasi gambar sesuai dengan nama shadenya. Karena ini chocolava makanya gambarnya chocolate ice cream, chocolate bar dan konco-konconya. Begitu juga dengan flamingo, ada flamingo nangkring di sisi kardusnya, jelly bean dengan jelly-jelly di kardus and so on. Sayang sekali pas dibuka, botol lipcreamnya simple banget cenderung polos, huhu. Cuma ada tulisan Emina dan Creamatte di masing-masing sisinya. Kalau botolnya juga bermotif maybe I’ll give 10/10 loh, walau emang sih bakal too cute for adult, haha! Tapi siapa yang bakal nyimpen boxnya if all you need is the lipcream?
Packagingnya lebih pendek dan ramping dibanding sama lipcream pada umumnya. Enak banget dibawa travelling.



Applicator (8.5/10)
Apikatornya cenderung lurus dan Cuma ada sedikit pipih ujungnya. Tapi karena botolnya yang lebih kecil, maka aplikatornya jadi lebih pendek juga. Personally, aku lebih suka aplikator pendek karena lebih mudah ngontrol pemakaiannya.



Pigmentation and  Colour(9/10)
I don’t know for the whole shades, tapi kalo this chocolava is super opaque! Sekali swatch langsung cover warna bibir walau warnanya bisa dibilang nude. Konsistensinya creamy banget, cenderung liquid gitu, which is I like it so much karena ngga akan mudah ngegumpal.
Warna yang aku pilih ini unik banget, jarang banget brand lain yang punya lip product dengan warna ini. Warnanya coklat tua dengan sedikit greyish hint. Bukan daily color sih to be honest, tapi bakal bagus banget buat campuran. Atau bisa buat night look yang grunge atau glam.






Performance (7.5/10)
Ketahanan cukup awet, bisa sampai 4-5 jam kalau anteng ngga makan secara bar-bar. Sedikit kering, tapi ngga sampai nyengkerem bibir. Sayangnya produknya masuk ke garis bibir banget jadi bikin bibir keliatan super kering kerontang gitu. Personally, aku ngga suka dengan matte lip product yang finishnya kurang soft gitu, jadi bibirnya keliatan kurang enak dipandang aja huhu.
Price (9/10)
Untuk harga yang ngga sampe 50 ribu, cukup affordable, tentu saja karena ini local brand, yeay

So I guess that is it. Thankyou so much for visiting my blog and read my post till the end. Just feel free to hit my comment box with whatever you want, guys, I’ll be so happy to read and reply it.

See you in my next post. Bye

1 comment:

  1. aku rekomendasiin Emina Lip Creamatte ini, karena next aku bakal beli lagi dan mencoba warna lainnya. Kalau kamu? Review : Emina Lip Creamatte Nyaman Banget Di Bibir

    ReplyDelete

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS